Pelatihan Manajerial Perkoperasian oleh Disperindagkop dan UKM Kabupaten Sintang

Bupati Sintang, dr. H. Jarot Winarno, M. Med. PH membuka kegiatan Pelatihan Manajerial Perkoperasian Bagi Gerakan Koperasi se-Kabupaten Sintang, yang dilaksanakan oleh Disperindagkop dan UKM Kab. Sintang, di Aula Bagoes Hotel, Jl. Dharma Putra, Kec. Sintang, Selasa, 6 Agustus 2022.


Kegiatan ini dilaksanakan selama lima hari yakni dari 5 – 9 September 2022 di Bagoes Hotel Sintang dengan jumlah peserta 27 orang dari 27 Koperasi aktif se-Kabupaten Sintang. Adapun materi yang di sampaikan pada pelatihan ini yaitu pengenalan GMB untuk pengembangan koperasi, RE Branding Kopersi di era Digital, pemanfaatan media sosial sebagai publikasi koperasi, penyelengaraan RAT, pemantaan emal dan google form untuk peningkatan manajemen koperasi, penyusunan rencana kerja dan RAPB koperasi dan standar operasional manajemem permodalan.


Turut hadir Kepala Disperindagkop dan UKM Kab. Sintang, Ir. Arbudin, M. Si, Camat Sintang, Tatang Supriyatna, S.STP. M. Si, para narasumber dari Lembaga Pelatihan dan Kursus Aprilia Prov. Kalbar, 27 orang peserta dan unsur terkait lainnya.