Sekda Sintang Hadiri Kegiatan Workshop Nasional ke-3 Kelapa Sawit Berkelanjutan

Sekda Sintang Hadiri Kegiatan Workshop Nasional ke-3 Kelapa Sawit Berkelanjutan

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus, S.H, M.Si, dalam hal ini mewakili Bupati Sintang, menghadiri kegiatan Workshop Nasional ke-3 Kelapa Sawit Berkelanjutan dengan judul “Penguatan Pencapaian Kelapa Sawit Berkelanjutan di Indonesia untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat dan Menghadapi Krisis Iklim”, yang diselenggarakan oleh CIFOR-ICRAF, bertempat di Ruang Singosari, Hotel Borobudur,Jalan Lapangan Banteng Selatan, no.1 Jakarta, Kamis, 11 Januari 2024.

Dikesempatan tersebut, Sekda Sintang mewakili Bupati Sintang menjadi pembicara pada forum talkshow Workshop Nasional ke-3 Kelapa Sawit Berkelanjutan dengan mengangkat tema, “Komitmen dan Strategi Sawit Berkelanjutan di Kabupaten Sintang, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Kutai Kartanegara”, serta dilanjutkan dengan serah terima dokumen hasil penelitian kontribusi Rencana Aksi Daerah Kelapa Sawit Berkelanjutan (RAD KSB) untuk Kabupaten Sintang, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Pelalawan dan
Kabupaten Kutai Kartanegara